-->
6/Tutorial/slider

Teringat Jambore 2005

9 comments
Pagi ini aku bangun seperti biasa jam 5 pagi. Karena libur, aku harus beres beres rumah dulu. Habis beres beres, aku bersiap - siap untuk futsal bersama teman - teman. Nah, Sekitar jam 10 aku mulai futsal dengan teman - teman dan selesai jam 11. Setelah itu aku langsung pulang. Sesampai-nya dirumah, aku istirahat sebentar dan setelah itu langsung online. Pas buka facebook, Kebetulan ada seorang temanku yang update status tentang jambore gitu. Jadi inget nih dulu pernah ikut jambore daerah waktu tahun 2005.

Dan kali ini aku ingin bercerita tentang jamda (jambore daerah) yang pernah aku ikuti itu. Jambore daerah yang aku ikuti yaitu Jambore Daerah Jawa Barat. Saat itu (6 tahun lalu) aku masihlah siswa sekolah dasar yang sedang libur kenaikan kelas. Aku naik dari kelas 5 ke kelas 6. Kebetulan untuk mengisi libur, aku disuruh ikut jambore oleh pembina pramukaku. Sebenarnya yang disuruh bukan aku sih, tapi temanku, yaitu dimas, syarif, dan raka. Tapi Karena dimas tidak diijinkan orangtuanya, akhirnya aku dipilih sebagai penggantinya. Aku coba minta ijin ke ortu boleh atau enggaknya. Ternyata aku diijinkan untuk ikut.

Saat itu kalo tidak salah adalah bulan Juli 2005. Aku mengikuti kegiatan jambore ini selama satu minggu. Aku mengikuti kegiatan ini bersama 2 rekanku yg disebutkan tadi, yaitu syarif dan raka (saat ini aku sudah tidak satu sekolah lagi dengan mereka). Banyak sekali kegiatan yang dilakukan saat jambore ini. Entah pada hari keberapa Sempat ada suatu kegiatan seperti game yang tidak akan pernah aku lupakan. Dimana waktu itu aku harus mencari teman yang berasal dari daerah/kontingen lain. Aku berasal dari Cimahi dan di game ini, aku harus mendapatkan teman dengan jumlah 10 (kalau tidak salah) dari kontingen lain. Entah kenapa saat itu, mungkin karena aku masih kecil, aku sulit sekali bergaul dengan orang lain. Sehingga aku tidak mendapatkan teman.

Namun tiba - tiba saat itu ada seorang yang mengajakku bergabung. Aku lupa siapa dia yang jelas dia saat itu sudah smp dan berasal dari sukabumi. Akhirnya akupun bergabung dengan mereka dan menyelesaikan kegiatan yang satu ini. Hari berikutnya seperti biasa harus bangun pagi banget (jam 3 pagi) supaya kebagian air. Lucu sekali pada saat jambore banyak sekali yang protes karena kekurangan air. haha :D Bahkan kata" panitia diubah menjadi "panitai". Lucu banget deh pokoknya. Belum lagi WC-nya yg bukan ditutup menggunakan pintu, tetapi hanya ditutup dengan hordeng. Sempat satu kali waktu itu ketika aku mau ke wc aku membuka hordengnya (sebenernya bukan hordeng sih.. Tapi sejenis. Aku g tau namanya apa itu) ternyata ada yang sedang BAB (Buang Air Besar). Tentu saja aku langsung minta maaf. hhaha :ngakak

Hari demi hari kujalani disana. Berbagai kegiatan disana, seperti Morse, Semaphore, dan lain sebagainya aku ikuti. Dan akhirnya Sekitar hari ke lima kalau tidak salah, aku sempat kangen sama orang tuaku. Wajarlah masih anak SD gitu loh.. Akhirnya kakak regu-ku yang membawa handphone meminjamkannya padaku untuk nge-SMS dan menelepon orang tuaku. Kebetulan saat itu orangtuaku juga sedang mudik ke Jawa. Akupun bisa ngobrol dengan ibuku untuk melepas kekangenanku pada saat itu..

Oiya, Ada lagunya juga loh waktu jambore ini. Kalau ga salah sebagian liriknya gini:
"Jambore daerah 2005 di karang mulya bekasi" Kalau tidak salah seperti itu. Kelanjutannya lupa. Maklumlah udah 6 tahun yang lalu.

Sebenernya masih banyak kegiatan disana cuma aku udah lupa apa aja. Mungkin cuma itu aja kali ya yang diinget.

Sedikit pengingat ini ada gambar kartu tanda anggota gerakan pramuka yang aku miliki (masih aku simpan walaupun sudah agak rusak)





Oiya sebelum aku pulang dari sana, aku sempet beli baju buat kenang - kenangan:

Baju ini bahkan masih muat sampai sekarang. Soalnya dulu waktu beli bajunya kegedean. Malahan ini sambil posting juga aku pake baju ini. hehe :D

Aku juga mendapatkan sesuatu sepulang dari sana. Ini dia gambarnya:

Aku ga tau ini namanya apa. Yang jelas ini akan selalu aku simpan sebagai kenang-kenangan untuk pengalaman berharga yang aku rasakan.

Begitulah sedikit cerita tentang kehidupanku waktu jambore.

Selesai..
author profile image
Abdelghafour

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.

9 comments

  1. wah..ternyata sampean juga aktif di pramuka ya?? mantap....

    ReplyDelete
  2. Cari2 di Google, jarang banget yang Posting Jamda Jabar 2005, tapi ketemu juga disini.!
    Saya juga dulu ikut Jamda 2005 ka, tapi waktu itu saya kelas 2 (naik ke kelas 3). salam kenal ya ka!
    Mungkin bisa join FB, supaya kita bisa ngobrol lebih jauh Ka.

    ReplyDelete
  3. Jambore daerah 2005 di karangmulya bekasi, gerakaan pramuka seluruh jawa barat.

    Yang berhasil mengikuti kegiatan sampai akhir dapet TISKA nama ny (Tanda Ikut Serta Kegiatan). Kan kegiatan nya ada point nya yg di buku putih yg ada kolom-kolom nya berisi kegiatan-kegiatan yg tiap selesai kegiatan di kasih cap (tanda sudah mengikuti) seperti kegiatan permainan besar, api unggun, senam pagi, anjang sana, outbond, semaphore dan morse, pionering dan tali temali dsb. Ada juga cap untuk bukti telah mengunjungi saka-saka pramuka. Saka bhakti husada, dirgantara, bhayangkara, wanabakti, wira kartika, taruna bumi, keluarga berencana dsb. Ada juga kegiatan wisata yg berkunjung ke TMII, museum dll tergantung paket yg di pilih.

    ReplyDelete
  4. Ada yg punya mars jambore nya😢 mau dong

    ReplyDelete
  5. Salam kenal, saya juga peserta Jamda 2005 dari kabupaten Cianjur, Sedang cari-cari referensi untuk membuat catatan selama jamda eh ketemu disini.. lumayan bernostalgia.. hehe..

    ReplyDelete
  6. Sama berarti waktu itu aku udah smp , banyak cerita di jambore daerah 2005 di karang mulya bekasi di kasih pin namanya Tiska

    ReplyDelete
  7. Alhamdulillah bisa ketemu sama teman2 yg ikut JAMDA 2005 BEKASI disini... Salam kenal semuanya 🙏🙏, dulu aku ikut JAMDA 2005 itu waktu aku kelas 2 SMP, Aku dari kontingen KARAWANG..

    ReplyDelete

An ENTJ Person. A software engineer, experienced in web development, especially in Java. The best graduate of engineering field of Bandung State Polytechnic. Self-motivated and adaptable person. Highly passionate about IT stuff. A fast learner, always curious and loves to learn something new. Has a strong logical and analytical thinking. [Faris Arifiansyah] (https://lh4.googleusercontent.com/9-OcR6PfTb9wECGLmzP0uzrFor9GiXdbMHRt_eXiIh9D_kdopGPGDogIuhWVlCaeBfGONpDMz54MuZHfm98s=w1920-h925)