-->
6/Tutorial/slider
Showing posts with label Software. Show all posts

Install Driver ATI Radeon HD4650 di Windows 10

3 comments
Ya, setelah sekian lama hiatus karena kesibukan kuliah, akhirnya sekarang bisa posting lagi. Kali ini saya ingin memberikan tutorial tentang cara menginstall driver / catalyst control dari ghrapics card ATI Radeon HD 4650 pada sistem operasi Windows 10.

Jadi ceritanya tuh kebetulan saya baru selesai install ulang PC Desktop saya di rumah. Saya install ulang PC saya dengan sistem operasi windows 10 64-bit. Setelah selesai install ulang tentu saja saya menginstall software-software dan juga driver, salah satunya driver Ghrapics Card. Kebetulan pada saat itu saya tidak punya file drivernya sehingga saya berkunjung ke website AMD.

Sayangnya, setelah searching, ternyata di sana tidak disediakan driver untuk windows 10. Alhasil, saya coba download driver ATI Radeon HD 4650 untuk Windows 8 64 bit. Setelah selesai download, saya coba untuk menginstallnya. Tetapi ketika file installer di buka (double klik kiri), muncul warning bahwa file tidak bisa dibuka. Saya lupa pesan warningnya seperti apa. Tapi intinya file setup itu tidak bisa dibuka. Sehingga otomatis tidak bisa diinstall.

 
Karena penasaran, saya coba akses website AMD lagi. Ternyata pada bagian halaman download itu, terdapat 2 file driver. Jadi ada satu file lagi yaitu file driver yang masih beta. Tapi itu memang yang terbaru. Akhirnya saya coba download file tersebut. Ukuran filenya sekitar 185 MB. Setelah selesai download saya langsung coba install dan akhirnya berhasil. Akhirnya sekarang bisa main game lagi :D

Jadi, singkatnya, langkah-langkah untuk sampai berhasil install adalah sebagai berikut:
  1. Buka situs ini http://support.amd.com/en-us/kb-articles/Pages/ATI-Radeon-4000-Series-Drivers.aspx
    Di halaman tersebut, ditampilkan list driver untuk Radeon HD 4000 series. Jadi, sepertinya langkah-langkah ini tidak hanya berlaku untuk radeon hd 4650, tetapi berlaku juga untuk radeon HD 4000. Jadi mungkin lebih tepatnya judul artikel ini adalah "Install Driver ATI Radeon HD 4000 series di Windows 10" hehe
  2. Jika sudah di halaman tersebut, pilih seri radeon-nya. Untuk kasus saya, seri radeon yang saya miliki adalah radeon hd 4650. Jadi saya pilih itu dan pastikan sesuai dengan sistem operasinya. Karena saya menggunakan windows 10 64 bit, maka di situ saya pilih yang windows 8 64 bit (karena tidak ada windows 10).
  3. Selanjutnya akan masuk ke halaman download sesuai seri yang telah dipilih. Berikut ini contoh tampilannya:

  4. Nah, tampilannya seperti gambar di atas. Pilih yang beta yaa..
  5. Setelah di download, install seperti biasa. Klik 2 kali untuk buka setupnya lalu next-next seperti biasa.
  6. Jika pada saat instalasi layar berkedip-kedip (hitam, dsb.), biarkan saja. Itu memang normal ketika menginstall driver kartu grafis.
  7. Selesai..
Ya jadi seperti itu langkah-langkahnya.. Mudah-mudahan berguna. Silahkan share jika merasa terbantu hehe. Klik iklan juga boleh hahaha

Transfer File iPhone ke PC menggunakan iExplorer

5 comments
iPhone merupakan salah satu jenis smartphone yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Selain karena disain yang elegan, iPhone juga terkenal cepat dalam menjalankan "tugasnya".

Pada postingan kali ini saya akan membahas salah satu issue dalam penggunaan iPhone, yaitu transfer file. Transfer file dari Personal Computer (PC) ke iPhone atau pun sebaliknya menjadi issue yang menarik pada produk-produk buatan apple ini.

Untuk melakukan transfer file biasanya digunakan software iTunes. Namun, saya sendiri sebagai pengguna iPhone kurang suka menggunakan iTunes. Oleh karena itu saya coba cari software lain yang fungsinya untuk transfer file dari iphone ke pc atau sebaliknya :D

Akhirnya saya menemukan sebuah software yang bernama iExplorer. Ingat, iExplorer ini bukan Internet Explorer lho ya! xD
iExplorer ini merupakan software yang berfungsi untuk transfer file dari iPhone/iPad/iPod ke personal computer (PC).

Nah, berhubung saya menggunakan software ini, maka saya akan sedikit berbagi pengetahuan tentang penggunaan software ini. Saya akan beri 2 contoh transfer file, yaitu transfer foto dan transfer musik dari iphone ke personal computer (PC). Oh iya perlu diingat, meskipun transfer file dilakukan menggunakan iExplorer, PC tetap harus ter-install / terpasang iTunes.

Berikut ini langkah-langkahnya:

Transfer Foto
1.   Buka software iExplorer sehingga muncul tampilan seperti berikut:
Open iExplorer

2.   Pada menu sebelah kiri, klik "Photos"

3.   Pilih gambar mana saja yang ingin di-copy ke komputer..

4.   Klik "Export Selected Items"
Select Photos

 5.   Pilih folder yang akan menjadi tempat di mana foto akan di simpan:
Choose Folder

6.   Klik "OK"

7.   Selesai


Transfer Musik
1.   Masuk ke menu "Media Library"

2.   Pilih Lagu mana saja yang mau di-copy
Select Track(s)

3.   Klik kanan pada salah satu lagu dan klik "Export Selected Track(s) to Folder...
Export Track(s)

4.   Pilih Folder Tujuan

5.   Klik "OK"

6.   Selesai

Nah, seperti itulah langkah-langkah transfer file dari iPhone ke Personal Computer (PC) / Laptop menggunakan iExplorer. Semoga Membantu :D

Download iExplorer : Disini

Cara Me-resync / Menyinkronkan Subtitle

27 comments
Bagi yang suka download film / movie dari internet pasti udah ga asing sama yang namanya subtitle. Kalau yang belum tau subtitle saya kasih tau dulu deh apa itu subtitle. Subtitle itu adalah teks terjemahan yang menyertai video biasanya terletak di bawah video.

Terkadang kalau kita download movie dari internet dan download subtitle-nya terpisah, subtitle suka kecepetan atau bahkan kelambatan. Kan sayang kalo harus download subtitle lagi. Apalagi kalau sub yang tadi udah bagus terjemahannya.

Nah, disini saya coba berbagi cara untuk menyinkronkan subtitle. Saya yakin banyak diantara kalian yang udah tau caranya. Tapi ga ada salahnya kan berbagi. Siapa tau ada yang masih belum tau. Cara yang biasa saya gunakan adalah menggunakan tool online untuk resync subtitle.

Tapi tool online untuk menyinkronkan subtitle ini hanya untuk subtitle yang ber-ekstensi .SRT. Caranya sangat mudah tinggal kunjungi web-nya disini : http://subshifter.bitsnbites.eu/. Kalau udah masuk, seharusnya ada tampilan berikut ini:

Masukkan subtitle yang mau di sinkronkan ke form nomor 1. Lalu pada bagian Time Shift sesuaikan dengan waktu yang diinginkan. Misalnya subtitle-nya terlalu cepat satu detik, maka masukkan +1.0. Silahkan sesuaikan sendiri. Jika sudah klik resync. Setelah di-klik resync, maka akan langsung mendownload subtitle yang telah di resync.

Kalau tidak mau menggunakan tool online, sebenarnya setiap media player ada fitur untuk memperlambat atau mempercepat subtitle. Media player yang saya gunakan adalah mpc (media player classic). Untuk MPC ini, tinggal gunakan tombol F1 untuk mempercepat subtitle dan tombol F2 untuk memperlambat. Namun, kadang ada juga subtitle yang tidak bisa dipercepat / diperlambat dengan menekan tombol tersebut. Makanya saya gunakan tool online ini.

Begitulah cara yang singkat ini. Mudah"an membantu bagi yang belum tau. Untuk cara pemakaiannya tinggal ganti nama file subtitle-nya dengan nama yang sama dengan video. Atau dengan cara men-drag subtitle ke video yang sedang dimainkan. Atau bisa juga di-mux menggunakan tool mkvmerge. Kalau subtitle sudah di mux, kalian boleh menghapus file subtitle-nya karena subtitle sudah digabungkan dengan video. Kalau ingin dipisahin lagi, gimana?? tinggal ekstrak menggunakan mkvextractGUI. Cari aja software-nya di google.

Selesai..

Masalah audio di windows xp service pack 3

2 comments

Dari judul di atas mungkin ada pertanyaan seperti ini: Hari gini masih pake xp??
Mungkin pertanyaan seperti itu memang benar. Apalagi sekarang udah jaman windows 7. Malah sebentar lagi tanggal 26 Oktober nanti Microsoft secara resmi bakal merilis Windows 8.

Yap, Kembali ke judul.. Jadi apa sih maksud dari judul di atas??
Jadi gini.. Pertama kali aku nemu kasus ini waktu diminta temen install ulang komputernya. Itu sekitar 2 tahun lalu kalo ga salah. Jadi setelah install windows nya beres, aku install driver-drivernya. Nah ternyata setelah install driver audionya masih aja belum keluar suara si windowsnya itu.
Karena merasa aneh, aku coba uninstall si driver audionya itu lalu install lagi. Tapi hasilnya tetap sama saja. Karena sudah menyerah, akhirnya aku coba browsing. Akhirnya nemu blog yang ngejelasin kasusnya. Aku coba caranya dan berhasil. Ya karena sudah berhasil ya sudah deh..

Tapi beberapa hari yang lalu aku diminta menginstalkan xp sp3 lagi di laptop orang. Dan kasusnya sama, audionya ga keluar padahal udah diinstal drivernya. Karena caranya sudah lupa jadi browsing lagi. Dan ga tau apa keywordnya waktu itu jadi susah browsingnya walaupun akhirnya ketemu lagi blog itu yang tadi. Makanya sekarang aku post di blog-ku sendiri takutnya nanti dapet kasus kaya gini lagi jadi gampang nyarinya ga usah kemana - mana.

Jadi gini caranya bagi yang punya kasus seperti kasusku ini:
*Jika sebelumnya sudah menginstal driver audionya, sebaiknya diuninstall dulu

1. Download Microsoft UAA Patch disini
2. Jika sudah buka regedit dengan cara tekan tombol "Windows + R" lalu ketikkan "Regedit".
3. Masuk ke bagian ini: HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\Windows
4. Klik 2x pada "CSDVersion"
5. Ganti yang asalnya valuenya 300 menjadi 200
6. Restart komputer
7. Install Microsoft UAA Patch
8. Ganti lagi CSDVersion menjadi 300
9. Restart komputer
10. Install driver audionya
11. Selesai

Jadi caranya seperti itu.. Mudah"an membantu buat yang punya masalah kaya gini

Kalo cara itu masih ga bisa coba kunjungi sumbernya disini

Nvidia optimus bisa di linux

No comments
Bumblebee adalah suatu apa ya? aku juga sebenernya kurang tau apa bumblebee ini. Ada yang menyebut bumblebee adalah sebuah software untuk menjalankan driver nvidia di linux. Ada juga yang bilang bumblebee adalah driver nvidia-nya itu sendiri.

Kebetulan laptopku menggunakan vga nvidia optimus. Udah nyari kesana kesini ga dapet2 cara ngeaktifin nvidianya. Yang kepake malah intel-nya. Malah ada wacana yang menyatakan kalo tidak ada support untuk nvidia optimus di linux. Agak kecewa juga sih baca artikel itu, soalnya aku kan pengguna linux (ubuntu).



Eh tapi secara kebetulan malah ketemu sama bumblebee ini. Entah gimana caranya waktu itu aku lagi browsing terus masuk ke sebuah forum kalo ga salah. Nah disitu ada yang ngasih tau bumblebee. Aku langsung menuju situs bumblebee. Karena situs-nya https, jadi aku minta ke teman untuk mendownloadnya. Ga tau nih kenapa kalo buka https lambat banget malah sering ga ke buka web-nya.

Besoknya aku minta ke teman dan mencoba. Hasilnya memang cukup memuaskan nvidia berhasil berjalan meski menurut aku sih masih kurang sempurna. Cara menjalankannya mudah tinggal buka terminal > ketik $ optirun [namaaplikasi] > lalu enter. maka vga yang digunakan adalah nvidia. Oiya, pada saat menginstal bumblebee, harus terkoneksi internet karena akan mendownload paket nvidia-current. Driver inilah yang digunakan bumblebee untuk menjalankan nvidianya.

Bagi yang mau mencoba bisa di download disini:
https://github.com/MrMEEE/bumblebee
Cara penginstalannya juga udah ada disana kok, tinggal dibaca aja README-nya.

Atau info lebih lengkap silahkan tanya ke pembuatnya:
martinjuhl

Semoga bermanfaat

Selesai..

Asik juga main blackberry simulator

3 comments
Ga punya blackberry?
Tenang aja ga usah sedih gitu. haha.. Aku juga ga punya kok.

Jadi ceritanya gini, Kakakku kan punya BB nih, Aku agak ngiri juga sebenernya. Dan kebetulan sebulan ini aku di pinjemin BB-nya. Sebelum BB-nya dibalikin, aku mu puas - puasin dulu nih pake Blackberry ini. Eh ternyata, baru seminggu pake BB aja udah bangkrut lagi. Mu internetan kalo ga pake paket huh mahalnya minta ampun. Akhirnya nyobain pake paket gaul aja yang harian. Kebetulan aku pake im3 jadi 2000/hari.

Ga kerasa udah 3 hari berlangganan, pulsa ngurang 6000. Jadi males juga nih pakenya. Akhirnya coba iseng2 aja download blackberry simulator dan ternyata lumayan juga.

Bisa diliat nih screenshotnya:

Macam - macam aplikasi yang tersedia:


Browser:


Facebook:


Foursquare:


UberSocial:


Gimana? Keren kan?
Lumayan kan buat dipake update status via blackberry atau update tweets via uber social. haha..
Oiya, buat yang mu download bisa disini

Kalo gambarnya kurang jelas di klik aja..

Selesai..

Registry PES 6 di windows XP

16 comments
Hai semua bagaimana kabar..?
Kali ini saya mau ngasih tau registry PES 6 di windows XP. Posting ini dikhususkan untuk orang yang masih main Pes 6. Apa sih sebenernya fungsi registry ini..?

Jadi gini registry ini berfungsi pada saat kamu memformat harddisk C: atau instal ulang di drive C:, tetapi kamu sempat menginstal Pes 6 di drive yang berbeda, misalnya D:. Nah, Kalo kaya gini, pasti waktu habis di intal ulang trus mu maen PES ga bisa. Kalo ga salah tulisannya "Game not installed properly".



Kalo kejadian kaya gitu coba cara yg satu ini:
> Buka notepad

> Kopi Paste registry berikut ini:

Registry Pes 6



Windows Registry Editor Version 5.00

[HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\KONAMIPES6]

[HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\KONAMIPES6\PES6]
"installdir"="direktori Pes 6 kamu diinstal"
"lang_e"=dword:00000001
"lang_f"=dword:00000000
"lang_g"=dword:00000000
"lang_i"=dword:00000000
"lang_s"=dword:00000000
"installfrom"="G:"
"code"="serial pes 6"

[HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\KONAMIPES6\PES6\1.0]


ganti installdir dengan direktori tempat kamu instal pes6 dan bagian code diganti dengan serial pes 6 kamu.

> Contoh registry punya saya:

Contoh punya saya:



Windows Registry Editor Version 5.00

[HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\KONAMIPES6]

[HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\KONAMIPES6\PES6]
"installdir"="D:\\Real Games\\KONAMI\\Pro Evolution Soccer 6\\"
"lang_e"=dword:00000001
"lang_f"=dword:00000000
"lang_g"=dword:00000000
"lang_i"=dword:00000000
"lang_s"=dword:00000000
"installfrom"="G:"
"code"="J52F-CN5H-7366-CPXN-YHU7"

[HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\KONAMIPES6\PES6\1.0]


*ingat bagian install dir diisi dengan lokasi dimana pes6 diinstal dan setiap direktori dipisahkan dengan tanda "\\"

> Kalo udah di kopi paste, save dengan ekstensi / format .reg

> Klik 2x file blablabla.reg tadi trus yes

> Kamu bisa main pes lagi..

Selesai...

Cara mengkonversi dynamic disk ke basic disk

No comments
SELAMAT TINGGAL DYNAMIC DISK !!
Itulah kalimat yang ada di dalam hati saya saat ini.

Mengapa harddisk menjadi dynamic disk?
Kalau yang saya alami adalah karena saya mempartisi menggunakan fitur yang ada di win 7. Sebenarnya sebelum selesai partisi ada peringatan. Namun karena saya tidak mengerti dynamic disk itu apa ya akhirnya saya klik yes aja deh..

Efeknya kerasa waktu saya mau menginstall linux. Saat proses pembuatan partisi, tiba2 hanya ada satu partisi. Otomatis saya membatalkan penginstalan linux. Setelah itupun saya sibuk browsing. Memang ada beberapa cara, diantaranya:

1. Dengan cara mendelete semua partisi
2. Dengan menggunakan software dynamic disk converter.

Karena saya tidak ingin kehilangan data, saya memilih mendownload dynamic disk converter tapi ternyata setelah diinstal software tersebut harus dibeli. Saya cari crack dan serial-nya pun tidak ketemu. Saya hampir putus asa.

Lalu secara tidak sengaja saya sedang membuka software partition wizard. Harddisk bertuliskan dynamic disk. Dan ternyata partition wizard terdapat fitur konversi dynamic disk ke basic. Saya pun langsung mencoba. Tetapi yang saya punya adalah partition wizard home. Sedangkan fitur itu hanya bisa digunakan menggunakan partition wizard professional.
Akhirnya saya-pun browsing dan mencari partition wizard yang full.



Setelah saya download partition wizard professional full, saya coba buka partiotion wizardnya >> convert dynamic disk ke basic disk >> Klik Apply. Lalu restart komputer >> Tunggu prosesnya selesai. dan hasilnya:


Haddisk saya kembali ke basic tanpa menghapus data 1 byte-pun


Selesai..

Cara menambahkan album ke dalam library windows media player 11

No comments
Sorry kalo judulnya kepanjangan.
Kali ini aku mu ngasih tau caranya masukin album ke wmp 11. Memang jarang sih yang menggunakan media player ini karena banyak sekali software - software pemutar music dan video.

Tapi menurut aku wmp 11 juga gak kalah sama software lain seperti winamp, jet audio, dan sebagainya. Oiya bagi yang mu tau cara masukin album ke dalam wmp 11, gini caranya >>
1. Buka wmp 11-nya
2. Klik panah di bawah library

3. Klik advance options dan klik add

4. Pilih direktori album yang akan ditambahkan
5. Klik OK


Udah deh cuma segitu doang kok. Gampang kan?
~Sekian~

Software uxtheme patcher untuk xp sp3

2 comments
Bingung nyari - nyari uxtheme patcher buat xp sp3 ??

Sekarang ga usah bingung.. Setelah browsing di mbah google, akhirnya aku dapet juga software-nya.

PERINTAH DASAR LINUX(UBUNTU)

4 comments
Disini saya akan memberikan sedikit perintah dasar linux yang sudah saya ketahui:



$ date

Perintah date berfungsi untuk menampilkan tanggal. Perintah ini bisa ditambahkan dengan berbagai option :

date +%d = berfungsi untuk menampilkan tanggal saja

date +%H = menampilkan jam saja.

date +%B = menampilkan bulan saja.

date +%Y = untuk menampilkan tahun

Anda juga bisa mengkombinasikan semua perintah di atas. Contoh :

$ date +”%d %B %Y” maka hasilnya akan menampilkan tanggal bulan dan tahun. Masih banyak tambahan pada perintah date. Untuk lebih lengkapnya ketik : $ man date

$  ls

Perintah ls berfungsi untuk menampilkan isi dari suatu direktori. Tambahan untuk perintah ls :

ls –a = menampilkan seluruh isi direktori termasuk yang di hidden

ls –A = menampilkan seluruh isi direktori kecuali folder . dan ..

ls –s = menampilkan isi direktori berdasarkan ukuran.

ls –t = menampilkan isi direktori berdasarkan tanggal modifikasi.

Untuk selengkapnya ketik : $ man ls

$ cat

Perintah ini berfungsi untuk menampilkan isi suatu file dan juga membuat file.

Untuk membuat file, ikuti perintah berikut :

$ cat(spasi)>(spasi)nama file yang akan dibuat. Lalu enter

Tulis isi file sesuka anda dan setelah selesai tekan tombol ctrl+d.

Untuk melihat file yang telah dibuat tadi, ketik : $ cat(spasi)nama file yang telah anda buat tadi.

$  mv

Perintah ini berfungsi untuk memindahkan suatu file dan juga untuk me-rename :

Untuk me-rename:

$ mv(spasi)nama file semula(spasi)nama file baru

Sedangkan untuk memindahkan file:

$ mv(spasi)nama file yang akan dipindahkan(spasi)tempat tujuan

$  mkdir

Perintah ini berfungsi untuk membuat direktori baru. Contoh:

$ mkdir(spasi)nama direktori yang akan anda buat lalu enter

$  rmdir

Perintah ini berfungsi untuk menghapus direktori. Contoh:

$ rmdir(spasi)nama direktori yang akan anda hapus.

Untuk menhapus direktori yang ada isinya, gunakan perintah berikut ini:

$ rm(spasi)-r(spasi)nama folder yang akan dihapus

$  whoami

Perintah ini berfungsi untuk menampilkan nama user.

$  hostname

Perintah ini berfungsi untuk menampilkan hostname.

$  pwd

Perintah ini berfungsi untuk memberitahukan dimana posisi user.

$  cp

Perintah ini berfungsi untuk mengcopy file.

*Huruf kecil dan huruf besar sangat berpengaruh. Sehingga anda harus teliti dalam meng-inputkan perintah.

Mungkin hanya sedikit tapi mudah - mudahan bisa bermanfaat. Kalau ada yang kurang jelas, silakan tinggalkan comment... :lol:

Partisi Harddisk menggunakan partition magic 8.0

2 comments
Mungkin sudah banyak yang tahu cara mempartisi. Tapi tutorial ini saya buat untuk yang belum mengetahuinya. Oh iya, mempartisi menggunakan partition magic juga tidak akan menghapus data. Kita langsung saja:

1. Buka Partition Magic 8.0 (jika belum punya, download disini lalu instal)
2. Setelah tampil, pilih harddisk anda (contoh : Disk 1). Kira – kira tampilannya seperti ini (punya saya):



3.     Pada bagian “Pick a task” (sebelah kiri), pilih “create a new partition”



4.     Klik Next

5.     Pilih harddisk yang akan dipartisi (disini saya memilih disk 2) lalu klik next



6.     Kemudian pilih letak partisi. Biasanya pilih “After  C: (Recommended)” dan klik next

7.     Kemudian tentukan besarnya partisi yang diinginkan lalu next

8.     Lalu klik finish

9.     Pada bagian kiri bawah, klik apply dan yes/ok

10.   Restart computer…

* Jangan tekan tombol apapun pada saat proses partisi …

* Saya baru mencoba pada windows xp.

Jika terjadi error 983, maka lakukan seperti ini :

1.     Buka command prompt (klik start à Run à tulis “cmd”)

2.     Masuk ke drive yang tadi ingin di cek/error. Misal dirive D:. ketik D: lalu enter

3.     setelah masuk drive D:, tuliskan berikut ini:

chkdsk /r lalu enter

4.     Jika ada pilihan, tulis saja :

Y lalu enter

5.     Setelah itu, keluar dari command prompt dan restart komputer.

6.     Setelah selesai prosesnya, coba lagi partisi menggunakan partition magic…

^_^Semoga bermanfaat dan semoga berhasil^_^

Office 2007 Silent

No comments
Cara instal office 2007 silent :

1. copy office yang ada di dalam cd ke harddisk

2. klik start --> run dan ketik dimana lokasi office tersebut. contoh : "C:\office 2007\setup.exe" /admin

3. maka akan muncul window baru. Pilih create a new setup .............:



4. Pada install location and organization name, isi nama organisasi (bebas) :



5. Pada bagian Licensing and user interface, masukkan product key dan beri tanda centang pada I accept... Pada display level pilih none



6. setelah itu, save di folder update yang terdapat di office 2007. contoh save dengan nama office.MSP

7. buka notepad dan ketik setup.exe /adminfile office.MSP

8. Save notepad tersebut dengan nama setup.bat. Simpan ditempat yang sama dengan setup.exe

9. Selesai deh. Coba klik setup.exe dan tunggu hingga proses instalasi selesai

:P Selamat mencoba :P
An ENTJ Person. A software engineer, experienced in web development, especially in Java. The best graduate of engineering field of Bandung State Polytechnic. Self-motivated and adaptable person. Highly passionate about IT stuff. A fast learner, always curious and loves to learn something new. Has a strong logical and analytical thinking. [Faris Arifiansyah] (https://lh4.googleusercontent.com/9-OcR6PfTb9wECGLmzP0uzrFor9GiXdbMHRt_eXiIh9D_kdopGPGDogIuhWVlCaeBfGONpDMz54MuZHfm98s=w1920-h925)